Apabila Anda ingin mengubah Manager yang akan mengevaluasi karyawan seputar penilaian dari Performance, Anda dapat melakukan perubahan dengan mengikuti langkah-langkah berikut :
- Pada Menu Performance → Pilih Manage Evaluation.
- Isi bagian General dengan perubahan data Evaluation karyawan yang diinginkan.
🔥PENTING! Perlu diperhatikan jika Anda ingin mengisi bagian General, pastikan Data karyawan pada menu Employee dan Template pada menu Performance sudah dibuat terlebih dahulu.
No | Fitur | Keterangan |
1 | Employee | Diisi dengan nama karyawan yang akan di evaluasi. |
2 | Current Manager | Akan otomatis terisi oleh manager karyawan saat ini. |
3 | Start Date | Akan otomatis terisi oleh tanggal awal periode sesuai performance yang akan di evaluasi. |
4 | End Date | Akan otomatis terisi oleh tanggal berakhirnya periode sesuai performance yang akan di evaluasi. |
5 | Self Weight | Akan otomatis terisi oleh persentase bobot/nilai yang menjadi dasar penilaian dari karyawan itu sendiri. |
6 | Manager Weight | Akan otomatis terisi oleh persentase bobot/nilai yang menjadi dasar penilaian dari Manager ke karyawan. |
7 | Performance | Diisi dengan nama periode Performance yang akan dievaluasi. |
8 | New Manager | Diisi dengan nama Manager baru untuk penilaian evaluasi karyawan tersebut. |
9 | Self Evaluation Date | Diisi dengan tanggal dimulainya Self Evaluation. |
10 | Manager Evaluation Date | Diisi dengan tanggal dimulainya Manager Evaluation. |
11 | Closing Date | Diisi dengan tanggal berakhirnya pengisian evaluasi pada Template. |
- Jika semua informasi Manage Evaluation sudah Anda masukkan, maka langkah terakhir yaitu lakukan save dengan klik button “Submit” pada bagian paling bawah halaman Manage Evaluation.
Baca Juga :
– Cara Membuat Kompetensi Dan Jenis Penilaiannya Untuk Karyawan
– Cara Melakukan Pengelompokan Penilaian Performance Karyawan
– Cara Membuat Template Penilaian Performance Karyawan
– Cara Mengubah Penilaian Performance Karyawan
– Cara Mengatur Tampilan Matrix Performance Karyawan